I Dewa Gede, Dibia Atmaja Mesi PENGARUH CUSTOMER RELATIONSHIP MANAGEMENT, DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP LOYALITAS NASABAH LPD DESA ADAT KAWAN BANGLI. PENGARUH CUSTOMER RELATIONSHIP MANAGEMENT, DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP LOYALITAS NASABAH LPD DESA ADAT KAWAN BANGLI.
Text
I Dewa Gede Dibia Atmaja Mesi.pdf - Accepted Version Download (208kB) |
Abstract
Menjaga hubungan yang baik dengan pelanggan merupakan hal yang penting bagi sebuah perusahaan, adanya hubungan yang baik dan ditambah dengan pelayanan yang memuaskan bagi pelanggan atau konsumen maka pelanggan tidak akan terpikir untuk mencoba pelayanan atau produk yang ditawarkan oleh perusahaan lain. Customer Relationship Management (CRM) merupakan salah satu strategi tentang bagaimana mengoptimalkan profitabilitas melalui pengembangan kepuasan pelanggan. Selain CRM, factor lain yang mempengaruhi loyalitas konsumen adalah kualitas pelayanan yang merupakan usaha yang dilakukan oleh perusahaan untuk memenuhi kebutuhan konsumen. Penelitian ini dilakukan di Lembaga Perkreditan Desa (LPD) Desa Adat Kawan Bangli, yang merupakan lembaga keuangan dengan karakteristik sebagai institusi yang dimiliki dan diatur oleh Desa Adat. Berdasarkan pemaparan diatas maka diperoleh rumusan masalah tentang, apakah Customer Relationship Management dan kualitas pelayanan berpengaruh terhadap loyalitas nasabah di LPD Desa Adat Kawan Bangli? Dengan tujuan untuk mengetahui Pengaruh Customer Relationship Management, Dan Kualitas Pelayanan Terhadap Loyalitas Nasabah LPD Desa Adat Kawan Bangli. Desain dalam penelitian ini menggunakan metode kuantitatif bersifat asosiatif antara variable X dengan Y. Penelitian ini menekankan pada upaya memberikan bukti empiris dan mendiskripsikan atau member gambaran yang jelas tentang Pengaruh Customer Relationship Management, Dan Kualitas Pelayanan Terhadap Loyalitas Nasabah LPD Desa Adat Kawan Bangli, maka suber data utama yang dicantumkan adalah data primer yang dihimpun langsung dari responden dan menggunakan instrument daftar pernyataan atau pertanyaan (kuesioner). Berdasarkan uraian diatas, maka dapat disimpulkan bahwa Customer Relationship Management (X1), dan Kualitas Pelayanan (X2), secara bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap Loyalitas Nasabah (Y) LPD Desa Adat Kawan Bangli. Dengan nilai koefisien beta terlihat bahwa variabel kualitas pelayanan memiliki nilai koefisien paling tinggi. Ini artinya bahwa variabel kualitas pelayanan berpengaruh lebih dominan terhadap loyalitas nasabah LPD Desa Adat Kawan Bangli dibandingkan Customer Relationship Management.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Customer Relationship Management, Kualitas Pelayanan, Loyalitas Nasabah |
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Prodi Manajemen |
Depositing User: | Mr Wayan Meriawan |
Date Deposited: | 09 Jul 2020 03:27 |
Last Modified: | 09 Jul 2020 03:27 |
URI: | http://repo.unr.ac.id/id/eprint/415 |
Actions (login required)
View Item |