Ida Bagus, Surya Triyana PENGARUH LINGKUNGAN KERJA DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA SEKRETARIAT DAERAH PEMERINTAH DI KABUPATEN GIANYAR. PENGARUH LINGKUNGAN KERJA DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA SEKRETARIAT DAERAH PEMERINTAH DI KABUPATEN GIANYAR.
Text
IDA BAGUS SURYA TRIYANA.pdf - Accepted Version Download (139kB) |
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah membahas mengenai bagaimana pengaruh lingkungan kerja dan disiplin kerja secara parsial maupun simultan terhadap kinerja pegawai pada Sekretariat Daerah Pemerintah Di Kabupaten Gianyar. Jenis data yang digunakan adalah data kualitatif dan data kuantitatif. Sumber data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, kuesioner dan dokumentasi. Jumlah sampel ditentukan dengan metode probability sampling dengan jenis proportional random sampling. Responden dalam penelitian ini adalah pegawai negeri & harian yang berjumlah 45 pegawai yang sekaligus dijadikan sebagai responden. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis regresi linear berganda, analisis determinasi, analisis uji t, dan analisis uji F dengan menggunakan bantuan komputer program SPSS Version 22,00 for Windows Berdasarkan hasil analisis regresi linear berganda diperoleh persamaan Y = 1,081 + 0,319X1 + 0,491X2. Berdasarkan analisis determinasi = 83,8% berarti bahwa besarnya kontribusi lingkungan kerja dan disiplin kerja terhadap kinerja pegawai adalah sebesar 83,8%. Sedangkan sisanya sebesar 16,2% dipengaruhi oleh faktor-faktor lain yang tidak di bahas pada penelitian ini. Berdasarkan hasil analisis uji t diperoleh nilai t1-hitung dan t2-hitung > ttabel atau 2,664 dan 2,773 > 1,681 artinya ada pengaruh positif dan signifikan secara parsial antara lingkungan kerja dan disiplin kerja terhadap kinerja pegawai. Berdasarkan hasil analisis uji F diperoleh nilai Fhitung > Ftabel = 108,449 > 3,21. Hal ini berarti bahwa lingkungan kerja dan disiplin kerja berpengaruh positif dan signifikan secara simultan terhadap kinerja pegawai.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Lingkungan Kerja, Disiplin Kerja dan Kinerja Pegawai |
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Prodi Manajemen |
Depositing User: | Mr Wayan Meriawan |
Date Deposited: | 04 Jul 2020 22:15 |
Last Modified: | 04 Jul 2020 22:15 |
URI: | http://repo.unr.ac.id/id/eprint/346 |
Actions (login required)
View Item |