Ayu, Buana Kembarani PENGARUH BUDAYA ORGANISASI DAN KOMUNIKASI TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN PADA SHRI PHALA HOTEL SANUR DENPASAR BALI. PENGARUH BUDAYA ORGANISASI DAN KOMUNIKASI TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN PADA SHRI PHALA HOTEL SANUR DENPASAR BALI.
Text
Ayu Buana Kembarani .pdf - Accepted Version Download (187kB) |
Abstract
Mengingat kelangsungan hidup perusahaan tergantung kepada sumber daya manusia yang bekerja baik, salah satu kebijakan yang dapat diambil untuk memperoleh karyawan yang bekerja baik adalah dengan memperhatikan kepuasan kerja karyawan. Faktor-faktor yang mempengaruhi kepuasan kerja karyawan yaitu faktor budaya organisasi dan komunikasi. Budaya organisasi adalah filosofi dasar organisasi yang memuat keyakinan, norma-norma, dan nilai-nilai bersama yang menjadi karateristik inti tentang bagaimana cara melakukan sesuatu dalam organisasi. Sedangkan komunikasi adalah sebuah proses dua arah yang memberikan kesempatan kepada orang yang berkomunikasi untuk merespon dan juga menyampaikan pesan-pesan. Sebagai orgnisasi yang bergerak di bidang jasa, Shri Phala Hotel senantiasa berupaya agar selalu terciptanya kepuasan kerja karyawan. Oleh karena itu, pihak perusahaan diharuskan memperhatiakan seluruh aspek yang berhubungan dengan seluruh karyawan demi tercapainya kepuasan kerja. Adapun permasalahan dalam penelitian ini adalah 1) Bagaimanakah pengaruh budaya organisasi dan komunikasi secara parsial terhadap kepuasaan kerja karyawan pada Shri Phala Hotel Sanur? 2) Bagaimanakah pengaruh budaya organisasi dan komunikasi secara simultan terhadap kepuasaan kerja karyawan pada Shri Phala Hotel Sanur? Tujuan dari penelitian ini adalah: 1) Untuk mengetahui pengaruh budaya organisasi dan komunikasi secara parsial terhadap kepuasan kerja karyawan pada Shri Phala Hotel Sanur, 2) Untuk mengetahui pengaruh budaya organisasi dan komunikasi secara simultan terhadap kepuasan kerja karyawan pada Shri Phala Hotel Sanur. Lokasi penelitian dilakukan pada Shri Phala Hotel Sanur Denpasar. Jenis data yang digunakan adalah data kuantitatif dan data kualitatif. Sumber data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, kuesioner dan studi dokumentasi. Responden yang digunakan adalah seluruh karyawan hotel pada Shri Phala Hotel Sanur Denpasar. Sebanyak 115 orang responden. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda, uji t, dan uji F dengan menggunakan program SPSS Version 23.0 for Windows. Berdasarkan hasil analisis secara parsial budaya organisasi mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan dengan nilai koefisien regresi 0,610, serta nilai t1-hitung >ttabel= 8,400 thitung>ttabel = 1,660. Komunikasi secara parsial mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan dengan koefisien regresi 0,756, serta nilai t2-hitung>ttabel = 9,985 > ttabel =1,660. Secara simultan terdapat pengaruh positif dan signifikan antara budaya organisasi, komunikasi terhadap kepuasan kerja karyawan dengan Fhitung > Ftabel = Fhitung = 198,853 > Ftabel = 3,007.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Budaya Organisasi, Komunikasi, Kepuasan Kerja Karyawan |
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Prodi Manajemen |
Depositing User: | Mr Wayan Meriawan |
Date Deposited: | 04 Jul 2020 12:10 |
Last Modified: | 04 Jul 2020 12:10 |
URI: | http://repo.unr.ac.id/id/eprint/312 |
Actions (login required)
View Item |