PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN DAN KOMPENSASI FINANSIAL TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN PADA PT ALLIANZ CENTRE DI DENPASAR

I wayan, Sumartayasa PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN DAN KOMPENSASI FINANSIAL TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN PADA PT ALLIANZ CENTRE DI DENPASAR. PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN DAN KOMPENSASI FINANSIAL TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN PADA PT ALLIANZ CENTRE DI DENPASAR.

[img] Text
I Wayan Sumartayasa.pdf - Accepted Version

Download (210kB)

Abstract

Sumber daya manusia harus dikelola dengan baik dalam usaha meningkatkan kepuasan kerja karyawan. Salah satu industri jasa asuransi yang terkenal, dijadikan sebagai tempat penelitian adalah PT Allianz Centre di Denpasar. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh secara parsial maupun simultan antara gaya kepemimpinan dan kompensasi finansial terhadap kepuasan kerja karyawan pada PT Allianz Centre di Denpasar. Jumlah sampel ditentukan dengan metode sensus yaitu sebanyak 85 orang karyawan. Data dianalisis dengan menggunakan analisis regresi linier berganda, analisis determinasi, uji signifikansi parsial (t-test) dan uji signifikansi simultan (F-test). Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa ada pengaruh yang positif dan signifikan secara parsial antara gaya kepemimpinan dan kompensasi finansial terhadap kepuasan kerja karyawan pada PT Allianz Centre di Denpasar. Ditunjukkan oleh hasil uji signifikansi parsial (t-test), diperoleh t1-hitung = 5,305 > t-tabel = 1,664 terletak pada daerah penolakan Ho dengan nilai sig. 0,000 < 0,05 berarti gaya kepemimpinan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan, dan t2-hitung = 6,031 > t-tabel = 1,664 terletak pada daerah penolakan Ho dengan nilai sig. 0,000 < 0,05 berarti kompensasi finansial berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan. Ada pengaruh yang positif dan signifikan secara simultan antara gaya kepemimpinan dan kompensasi finansial terhadap kepuasan kerja karyawan pada PT Allianz Centre di Denpasar. Ditunjukkan oleh hasil uji signifikansi simultan (F-test) diperoleh F-hitung = 111,981 > F-tabel = 3,11 terletak pada daerah penolakan Ho dengan nilai sig. 0,000 < 0,05 berarti gaya kepemimpinan dan kompensasi finansial secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Gaya Kepemimpinan, Kompensasi Finansial, Kepuasan Kerja Karyawan.
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Prodi Manajemen
Depositing User: Mr Wayan Meriawan
Date Deposited: 26 Jun 2020 13:54
Last Modified: 26 Jun 2020 13:54
URI: http://repo.unr.ac.id/id/eprint/167

Actions (login required)

View Item View Item